Minggu, 25 Maret 2012


Tugas Internet Dasar
  1.  HTTP, DNS, dan FTP                                                                           
HTTP (hyper transfer protocol)           adalah sebuah protokol jaringan lapisan aplikasi yang digunakan untuk sistem informasi terdistribusi, kolaboratif, dan menggunakan hipermedia. Penggunaannya banyak pada pengambilan sumber daya yang saling terhubung dengan tautan, yang disebut dengan dokumen hiperteks, yang kemudian membentuk World Wide Web pada tahun 1990 oleh fisikawan Inggris, Tim Berners-Lee. Hingga kini, ada dua versi mayor dari protokol HTTP, yakni HTTP/1.0 yang menggunakan koneksi terpisah untuk setiap dokumen, dan HTTP/1.1 yang dapat menggunakan koneksi yang sama untuk melakukan transaksi. Dengan demikian, HTTP/1.1 bisa lebih cepat karena memang tidak usah membuang waktu untuk pembuatan koneksi berulang-ulang.
Pengembangan standar HTTP telah dilaksanakan oleh Konsorsium World Wide Web (World Wide Web Consortium/W3C) dan juga Internet Engineering Task Force (IETF), yang berujung pada publikasi beberapa dokumen Request for Comments (RFC), dan yang paling banyak dirujuk adalah RFC 2616 (yang dipublikasikan pada bulan Juni 1999), yang mendefinisikan HTTP/1.1.
Dukungan untuk HTTP/1.1 yang belum disahkan, yang pada waktu itu RFC 2068, secara cepat diadopsi oleh banyak pengembang penjelajah Web pada tahun 1996 awal. Hingga Maret 1996, HTTP/1.1 yang belum disahkan itu didukung oleh Netscape 2.0, Netscape Navigator Gold 2.01, Mosaic 2.7, Lynx 2.5, dan dalam Microsoft Internet Explorer 3.0. Adopsi yang dilakukan oleh pengguna akhir penjelajah Web pun juga cepat. Pada bulan Maret 2006, salah satu perusahaan Web hosting melaporkan bahwa lebih dari 40% dari penjelajah Web yang digunakan di Internet adalah penjelajah Web yang mendukung HTTP/1.1. Perusahaan yang sama juga melaporkan bahwa hingga Juni 1996, 65% dari semua penjelajah yang mengakses server-server mereka merupakan penjelajah Web yang mendukung HTTP/1.1. Standar HTTP/1.1 yang didefinisikan dalam RFC 2068 secara resmi dirilis pada bulan Januari 1997. Peningkatan dan pembaruan terhadap standar HTTP/1.1 dirilis dengan dokumen RFC 2616 pada bulan Juni 1999.
HTTP adalah sebuah protokol meminta/menjawab antara klien dan server. Sebuah klien HTTP (seperti web browser atau robot dan lain sebagainya), biasanya memulai permintaan dengan membuat hubungan ke port tertentu di sebuah server Webhosting tertentu (biasanya port 80). Klien yang mengirimkan permintaan HTTP juga dikenal dengan user agent. Server yang meresponsnya, yang menyimpan sumber daya seperti berkas HTML dan gambar, dikenal juga sebagai origin server. Di antara user agent dan juga origin server, bisa saja ada penghubung, seperti halnya proxy, gateway, dan juga tunnel.
HTTP tidaklah terbatas untuk penggunaan dengan TCP/IP, meskipun HTTP merupakan salah satu protokol aplikasi TCP/IP paling populer melalui Internet. Memang HTTP dapat diimplementasikan di atas protokol yang lain di atas Internet atau di atas jaringan lainnya. seperti disebutkan dalam "implemented on top of any other protocol on the Internet, or on other networks.", tapi HTTP membutuhkan sebuah protokol lapisan transport yang dapat diandalkan. Protokol lainnya yang menyediakan layanan dan jaminan seperti itu juga dapat digunakan.."
Sumber daya yang hendak diakses dengan menggunakan HTTP diidentifikasi dengan menggunakan Uniform Resource Identifier (URI), atau lebih khusus melalui Uniform Resource Locator (URL), menggunakan skema URI http: atau https:.Sesuai dengan perkembangan infrastruktur internet maka pada tahun 1999 dikeluarkan HTTP versi 1.1 untuk mengakomodasi proxy, cache dan koneksi yang persisten.
Sebuah sesi HTTP adalah urutan transaksi permintaan dan respons jaringan dengan menggunakan protokol HTTP. Sebuah klien HTTP akan memulai sebuah permintaan. Klien tersebut akan membuka sebuah koneksi Transmission Control Protocol|Transmission Control Protocol (TCP) ke sebuah port tertentu yang terdapat dalam sebuah host (umumnya port 80 atau 8080). Server yang mendengarkan pada port 80 tersebut akan menunggu pesan permintaan klien. Saat menerima permintaan, server akan mengirimkan kembali baris status, seperti "HTTP/1.1 200 OK", dan pesan yang hendak diminta, pesan kesal
 DNS (domain name system)             adalah sebuah sistem yang menyimpan informasi tentang nama host maupun nama domain dalam bentuk basis data tersebar (distributed database) di dalam jaringan komputer, misalkan: internet. DNS menyediakan alamat IP untuk setiap nama host dan mendata setiap server transmisi surat (mail exchange server) yang menerima surel (email) untuk setiap domain.DNS menyediakan servis yang cukup penting untuk Internet, bilamana perangkat keras komputer dan jaringan bekerja dengan alamat IP untuk mengerjakan tugas seperti pengalamatan dan penjaluran (routing)), manusia pada umumnya lebih memilih untuk menggunakan nama host dan nama domain, contohnya adalah penunjukan sumber universal (URL) dan alamat surel. Analogi yang umum digunakan untuk menjelaskan fungsinya adalah DNS bisa dianggap seperti buku telepon internet dimana saat pengguna mengetikkan www.indosat.net.id di peramban web maka pengguna akan diarahkan ke alamat IP 124.81.92.144 (IPv4) dan 2001:e00:d:10:3:140::83 (IPv6).                 Penggunaan nama sebagai pengabstraksi alamat mesin di sebuah jaringan komputer yang lebih dikenal oleh manusia mengalahkan TCP/IP, dan kembali ke zaman ARPAnet. Dahulu, setiap komputer di jaringan komputer menggunakan file HOSTS.TXT dari SRI (sekarang SIR international), yang memetakan sebuah alamat ke sebuah nama (secara teknis, file ini masih ada - sebagian besar sistem operasi modern menggunakannya baik secara baku maupun melalui konfigurasi, dapat melihat Hosts file untuk menyamakan sebuah nama host menjadi sebuah alamat IP sebelum melakukan pencarian via DNS). Namun, sistem tersebut di atas mewarisi beberapa keterbatasan yang mencolok dari sisi prasyarat, setiap saat sebuah alamat komputer berubah, setiap sistem yang hendak berhubungan dengan komputer tersebut harus melakukan update terhadap file Hosts.Dengan berkembangnya jaringan komputer, membutuhkan sistem yang bisa dikembangkan: sebuah sistem yang bisa mengganti alamat host hanya di satu tempat, host lain akan mempelajari perubaha tersebut secara dinamis. Pengelola dari sistem DNS terdiri dari tiga komponen:
  • DNS resolver, sebuah program klien yang berjalan di komputer pengguna, yang membuat permintaan DNS dari program aplikasi.
  • recursive DNS server, yang melakukan pencarian melalui DNS sebagai tanggapan permintaan dari resolver, dan mengembalikan jawaban kepada para resolver tersebut.
  • authoritative DNS server yang memberikan jawaban terhadap permintaan dari recursor, baik dalam bentuk sebuah jawaban, maupun dalam bentuk delegasi (misalkan: mereferensikan keauthoritative DNS server lainnya)
 File Transfer Protocol (FTP)               adalah suatu protokol yang berfungsi untuk tukar-menukar file dalam suatu network yang menggunakan TCP koneksi bukan UDP.
Dua hal yang penting dalam FTP adalah FTP Server dan FTP Client.FTP server adalah suatu server yang menjalankan software yang berfungsi untuk memberikan layanan tukar menukar file dimana server tersebut selalu siap memberikan layanan FTP apabila mendapat permintaan (request) dari FTP client.FTP client adalah computer yang merequest koneksi ke FTP server untuk tujuan tukar menukar file. Setelah terhubung dengan FTP server, maka client dapat men-download, meng-upload, merename, men-delete, dll sesuai dengan permission yang diberikan oleh FTP server.Tujuan dari FTP server adalah sebagai berikut :• Untuk tujuan sharing data• Untuk menyediakan indirect atau implicit remote computer• Untuk menyediakan tempat penyimpanan bagi user• Untuk menyediakan transfer data yang reliable dan efisien

      Keamanan FTP:         FTP sebenarnya cara yang tidak aman dalam mentransfer suatu file karena file dikirimkan tanpa di-enkripsi terlebih dahulu tetapi melalui clear text. Mode text yang dipakai untuk transfer data adalah format ASCII atau format binary. Secara default, FTP menggunakan mode ASCII dalam transfer data. Karena pengirimannya tanpa enkripsi, username, password, data yang di transfer, maupun perintah yang dikirim dapat di sniffing oleh orang dengan menggunakan protocol analyzer (sniffer). Solusi yang digunakan adalah dengan menggunakan SFTP (SSH FTP) yaitu FTP yang berbasis pada SSH atau menggunakan FTPS (FTP over SSL) sehingga data yangdikirim terlebih dahulu di enkripsi.
       2.  Search engine
SpiderSpider adalah program yang dimiliki oleh search engine yang bekerja untuk mengambil halaman-halaman yang ditemukannya, hampir mirip dengan browser. Perbedaannya adalah jika Spider tidak kelihatan karena ditujukan kepada mesin yang langsung disimpan pada database mereka, sedangkan browser ditujukan kepada manusia yang langsung menampilkan informasi baik berupa teks, gambar, dan sebagainya.

- CrawlerCrawler merupakan program yang dimiliki search engine yang bertugas menelusuri setiap link yang ada di sebuah web site. Tugas Crawler adalah untuk membantu Spider untuk menentukan arah yang akan ditujunya sekaligus mengevaluasi link tersebut.

- IndexerIndexer merupakan salah satu komponen search engine yang bertugas untuk mendeskripsikan suatu halaman web site dan menganalisa berbagai unsur di dalamnya, seperti pada penulisan title, penulisan huruf, keyword-keyword yang ada di konten sehingga dengan demikian akan mengenal web tersebut lebih jauh lagi terutama dalam menganalisa suatu keyword di dalamnya.

- DatabaseDatabase merupakan komponen search engine yang bertugas sebagai tempat meletakkan data-data sebelumnya yang telah didownload oleh Spider serta sebagai tempat yang tadinya digunakan oleh Indexer dalam menganalisa suatu web.

- Result EngineResult Engine merupakan program yang bertugas menggolongkan suatu web site dan menentukan suatu perangkingan dalam hasil pencarian yang diminta oleh user. Program ini menganalisa siapa yang pantas masuk kriteria utama dalam pencarian suatu keyword yang diminta oleh pengguna. Data yang pertama muncul tentunya data yang telah memenuhi kriteria-kriteria search engine dan kaidah tertentu yang ditentukan oleh search engine.

- Web ServerWeb Server merupakan komponen terakhir pada seacrh engine yang berfungsi melayani permintaan Cara Merubah Google.co.id menjadi google.com - Sering sekali ketika kita browsing di internet dan kita berniat mengunjungi google.com, malah yang keluar justru google.co.id dan ketika kita mengubahnya lagi menjadi google.com eh balik lagi jadi google.co.id. Hal itu terjadi karena google secara otomatis akan mendeteksi IP kita yang merupakan IP indonesia dan secara otomatis google akan meredirect alamat google.com ke google.co.id yang merupakan alamat google indonesia.
Lalu bagaimana cara merubahnya? Sebenarnya cara agar google tetap pada google dot com itu tidaklah sulit. Caranya masukkan alamat www.google.com/ncr ke browsing kita terus tekan enter. Nah dengan begitu tiap kita akan mengunjungi google.com google tidak akan menggantinya kegoogle.co.id lagi. begitu pun sebaliknya. NCR sendiri mempunyai arti, NCR yang dimaksud memiliki kepanjangan "No Country Redirection". dan google.com adalah domain komersial atau global
      ISP
             ISP (Internet Service Provider) adalah perusahaan atau badan usaha yang menjual koneksi internet atau sejenisnya kepada pelanggan. ISP awalnya sangat identik dengan jaringan telepon, karena dulu ISP menjual koneksi atau access internet melalui jaringan telepon. Seperti salah satunya adalah telkomnet instant dari Telkom.Sekarang, dengan perkembangan teknologi ISP itu berkembang tidak hanya dengan menggunakan jaringan telepon tapi juga menggunakan teknologi seperti fiber optic dan wireless. Di Bali, denpasar pada khususnya ISP dengan teknologi wireless paling banyak tumbuh.
        Karena teknologi ini “paling murah”. Tidak perlu membangun jaringan kabel, mudah dipindahkan, tidak ada biaya ijin dan lain-lain.Lalu gimana sebenarnya kerja internet dengan adanya ISP ini?ISP terkoneksi satu sama lain dalam Internet Exchange, interkoneksi. Sebagian besar ISP memerlukan upstream. ISP yang tidak memiliki upstream disebut Tier1, tier1 hanya memiliki pelanggan dan interkoneksi         ISP itu isinya adalah orang dan peralatan-peralatan yang diperlukan untuk memberikan service koneksi internet kepada pelanggan-pelanggannya Peralatan-peralatan tersebut biasanya berupa server, router, peralatan-peralatan untuk koneksi ke pelanggan-pelanggannya dan peralatan-peralatan interkoneksi mereka ke upstream. Biasanya ISP bekerja sama dengan operator jaringan dalam menjalankan usahanya. Jadi ada juga ISP yang tidak memiliki peralatan jaringan. Mereka hanya punya SDM untuk penjualan, customer support dan billing atau penagihan. Sisanya, mulai bandwidth, system jaringan, diserahkan kepada operator jaringan. Misalnya saya adalah sebuah ISP bekerja sama dengan pemilik jaringan telepon untuk membuat system koneksi internet dial up. Saya juga membeli bandwidth dari pemilik jaringan telepon tersebut dan saya terima beres semuanya. Setelah itu saya tinggal menjual produk internet dial up tersebut, menyediakan system customer support dan menangani pembayaran      Serverdefinisi server adalah sebuah komputer yang bertugas untuk menyimpan file yang harus terhubung dengan internet agar file tersebut dapat dilihat /digunakan oleh orang yang sedang connect dengan internet. server juga bisa untuk di sewa, aktifitas menyewa server ini didefinisikan sebagai hosting.
         4. Google dan Yahoo
Segi Tampilan ?Di lihat dari tampilan keduanya, memang masih belum banyak yang berubah. Google masih tetap dengan tampilannya yang simple dan fokus, dan Yahoo masih dengan tampilannya yang ‘penuh’ dan sekarang lebih mirip portal berita. bagi pengguna internet di Indonesia yang sepertinya belum bisa menikmati internet kecepatan tinggi, mungkin buka situs Yahoo akan sangat lama dan berat, lain halnya dengan membuka Google. karena dari segi konten emang Google lebih simpel dan fokus.
Segi Layanan Email ?masalah layanan e-mail juga masih belum ada perubahan, Gmail kini memang hadir dengan tampilan yang banyak diperbarui dari segi tampilan menu, jadi intinya kita bisa masuk ke Gmail, Google+, Google Images, GoogleMaps, Blogspot dan lainnya dari satu situs Gmail. jadi, Google telah mengintegrasikan semua produknya dalam satu akun, jadi gak perlu lagi repot-repot log-in lagi untuk satu produk beda dari produsen yang sama.kecepatan upload dokumen di Gmail sekarang cenderung lebih stabil dan cepat dan mungkin kita akan terbantu juga karena disediakan space sebesar 25mb untuk file maksimum yang bisa dikirim untuk satu e-mail. dan lagi ada status bar yang menunjukan sudah berapa persen file di-upload.sekarang beralih ke layanan e-mail Yahoo. baru-baru ini emang Yahoo mengeluarkan desain tampilan baru untuk Yahoomail dan memang lebih baik dari yang kemarin. dari segi kapasitas attachment juga sekarang kita bisa mengirim file maksimum 25 mb untuk sekali kirim. beda dengan Google, di YahooMail setiap akun e-mail kita gak punya batasan kuota jadi kita bisa aja bikin akun YahooMail kita jadi pusat simpan data-data yang penting. kalo Google setiap akun e-mail dibatasi sampai sekitar 7,6 Gb.beralih ke kecepatan upload di YahooMail,  sekarang YahooMail udah punya fitur status bar yang sedian gambaran udah berapa persen file kita di-upload. ditambah lagi YahooMail udah berkerja sama dengan antivirus Norton dari Symantec yang bisa memeriksa file yang dikirim apa ada virusnya atau gak.namun kelemahan yang sering temukan di lapangan, yang memakai YahooMail, kadang e-mailnya gak bisa kekirim entah kenapa, selalu gagal upload, dan bahkan ada yang sanat lama kekirimnya. tetapi setelah menggunakan Google, entah kenapa masalah itu hilang. e-mailnya sekejap langsung diproses dan kekirim.
Segi Trafik Situs ?ternyata Google masih unggul dari Yahoo. Google Indonesia menempati urutan kedua situs terpaling banyak dikunjungi di Indonesia, kemudian disusul Google.com sebagai situs global Google dan kemudian di urutan keempat ada produk blog dari Google yaitu Blogspot. di urutan kelima setelah dijajah habis-habisan sama Google baru Yahoo muncul. habis itu setelah Yahoo masuk Youtube yang merupakan situs penyedia video yang diakuisi Google pada Oktober 2006. Yahoo memang sepertinya diapit sama kedigdayaan Google.Alexa Top 500 Global Sitesuntuk rating di dunia, Google menempati urutan 1 dunia, kemudian baru disusul Facebook. Youtube sebagai anak perusahaan Google berada di urutan ketiga. sementara itu Yahoo berada di urutan keempat. kemudian diapit lagi dengan Google oleh produknya Blogspot.Segi Strategi Bisnis ?Google selalu fokus untuk pengembangan hal-hal yang bersifat mandiri misalnya: Google Buzz, Google+, Google Maps, dan Android. tidak seperti Google, ternyata Yahoo lebih banyak mengadakan kemitraan atau kerjasama untuk mengembangkan berbagai macam layanan di Yahoo sendiri. jadi bisa dibilang persaingan di antara keduanya seperti pertarungan antara Pengembangan vs Kemitraan?Google+ Jejaring Sosial Baru dari Googleseperti yang di tulis di atas pada Oktober 2006, Google membeli YouTube. di tahun yang sama Yahoo dan eBay membentuk kemitraan. pada tahun 2008, Google meluncurkan Google Chrome. tahun berikutnya, 2009, Yahoo membentuk kemitraan pencarian dengan Microsoft. kemudian pada Februari 2010, Google datang dengan Google Buzz. di tahun yang sama, Yahoo dan Twitter membentuk kemitraan. Selain itu, Google meluncurkan aplikasi Google Dompet musim panas ini.jadi kita bisa lihat Google selalu terencana dengan memanfaatkan sumber daya manusia nya untuk membuat sesuatu yang lebih atas nama Google pribadi. Google bisa dibilang selalu mengambil langkah yang sangat diperhitungkan untuk mengembangkan aplikasi yang selalu bisa meraih perhatian orang, kita ambil contoh mungkin kontroversial nya Google+ ketika diwacanakan mau muncul dan saat Google+ masih belom bisa dibuka untuk umum, banyak media massa yang membuat rilis atau tulisan tentang kelebihan jejaring sosial baru ini yang konon mampu menggabungkan kelebihan Facebook dengan Twitter.saat Yahoo hanya melanjutkan kemitraan terus-menerus, strategi Google terus berhasil sejak peluncuran Google Buzz karena merupakan salah satu produk paling lengkap Google telah disajikan sampai sekarang. walau pada akhirnya Google Buzz akhir-akhir ini diakui sebagai produk gagal yang kurang sukses di pasaran.Dibandingkan dengan Yahoo, Google telah mengembangkan produk teknis yang lebih baik seperti: Buzz, Google+, Chrome, sistem operasi Androidm, dan ChromeBook (laptop khusus browsing internet dari Google Chrome). ditambah lagi, Google bekerja lebih pada smartphone sekarang, yang akan menjadi target pasar yang amat sangat empuk dan menggiurkan di masa depan nanti.

Kesimpulankesimpulannya walau di atas kertas Google jauh lebih baik dari Yahoo, tapi masih ada kelebihan Yahoo yang belum bisa diungguli Google. walau dari segi mesin pencari Google sangat ampuh, tapi dari segi e-mail mungkin Gmail masih belum sepopuler YahooMail karena memang Yahoo duluan yang punya jasa layanan e-mail. kemudian untuk layanan chatting Yahoo jelas lebih unggul dengan produk Yahoo Messenger-nya karena memang banyak dipake orang,dan juga karena banyak juga orang yang punya akun e-mail Yahoo.









0 Komentar:

Posting Komentar

music

 

Copyright 2012 All Rights Reserved Design by yudha permana